RESEP TERBARU
Tape Ketan Ijo Daun Jambu
.

Kamu bisa membuat Tape Ketan Ijo Daun Jambu menggunakan 4 bahan ini dan dengan 8 cara simpel untuk membuatnya.
Bahan yang dibutuhkan untuk mengolah Tape Ketan Ijo Daun Jambu
- Ambil 3 Liter Ketan Putih.
- Siapkan 2 Butir Ragi Tape.
- Ambil 3 Genggam Daun Katuk blender dgn 1 liter air, saring.
- Siapkan 100 Lembar Daun Jambu, cuci bersih, kemudian kukus agar steril.
Cara mengolah Tape Ketan Ijo Daun Jambu
- Cuci Bersih beras ketan, kemudian aronin dgn cara dikukus di langseng selama 15 menit..
- Angkat beras ketan yg telah dikukus setengah matang tadi dan masukan ke wadah. Kemudian siram dengan 1 liter air perasan daun Katuk, dan diamkan selama 10 menit..
- Kukus kembali ketan di dalam langseng selama 30 menit atau sampai ketan matang..
- Setelah matang angkat ketan dan ratakan pada tampah agar uap ketan cepat dingin..
- Setelah ketan benar-benar dingin, taburkan Ragi diatasnya dan aduk agar Ragi tercampur rata..
- Setelah itu cetak bulat-bulat ketan sebesar telur ayam dan bungkus dengan daun jambu. Selesaikan sampai ketan habis..
- Kemudian simpan semua ketan yg sudah dibungkus tadi ke dalam wadah, kemudian tutup rapat, simpan selama 3-4 hari..
- Setelah masa simpan selesai tape Ketan Ijo Daun jambu siap untuk disajikan..